Art Original
ISLAM & SAINS
Buku ini terdiri dari beberapa bab, bab pertama pendahuluan, bab kedua HUBUNGAN ILMU, AGAMA, DAN BUDAYA, bab ketiga INTEGRASI ISLAM DENGAN SAINS, bab keempat SAINS DALAM AL-QURAN DAN HADITS dan bab terakhir IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN INTEGRATIF.
Islam sebagai agama Rahmatan lil ‘Alamin sungguh sangat sejalan dengan perkembangan sains dan teknologi, bahkan sejarah hubungan Islam dan sains, dimulai sejak masa awal kemunculan Islam yakni sekitar abad ke-7 M. Pada masa itu, peradaban bangsa Barat masih dalam kegelapan dan sangat jauh dari perkembangan ilmu empiris, 8 abad sebelum Copernicus dan Galileo Galilei menjelaskan temuan-temuan empirisnya, Islam justru mengalami kemajuan di bidang ilmu pengetahuan empiris dengan cukup pesat.
Kemajuan Islam di bidang sains dan ilmu pengetahuan lainnya pun semakin pesat pada masa dinasti Umayyah dan Abbasyiah melalui persinggungan dengan dunia luar yang menularkan filsafat Yunani dan berbagai ilmu pengetahuan lainnya. Dalam masa keemasan itulah terjadi hubungan Integrasi yang amat mesra antara Islam dengan Sains yang pada puncaknya melahirkan Agamawan sekaligus ilmuwan muslim fenomal yang karya dan temuan-temuannya menjadi rujukan hingga saat ini seperti; Ibnu Sina, Al-Ghazali, Ibnu Rusyd, Al-Farabi, dan lain sebagainya.
Sejarah manis tersebut sangat bertolak belakang dengan kenyataan perkembangan sains dan teknologi saat ini, umat Islam berada jauh dalam bayang-bayang kemajuan bangsa dan peradaban Barat, salah satu faktor terbesar penyebab kemunduran ini adalah tumbuh pesatnya paradigma dikotomi Ilmu dalam dunia Islam, dimana Agama dipisahkan secara tegas dengan Sains dan ilmu pengetahuan.
Buku Islam dan Sains; Paradigma Integrasi ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
05012024102 | 297.05 Ari i C2.4 | Rak C : 200 - 299 Religion ( Agama ) (Rak C) | Tersedia |
05012024103 | 297.05 Ari i C3.4 | Rak C : 200 - 299 Religion ( Agama ) (Rak C) | Tersedia |
05012024104 | 297.05 Ari i C4.4 | Rak C : 200 - 299 Religion ( Agama ) (Rak C) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain